Jelang Puasa, Pol PP Banyak Terima Aduan Prostitusi

Jember – Menjelang puasa pada bulan September mendatang, Sat Pol PP Pemkab Jember mulai menerima banyak aduan akan adanya praktik prostitusi liar.

Aduan tersebut diterima Kasat Pol PP Suhanan melalui beberapa media. Diantaranya media handphone berupa telepon dan SMS. Surat aduan dan lain sebagaimnya.

Menanggapi hal ini pihaknya mengaku berterimakasih kepada masyarakat yang telah mengadukan praktik prostitusi liar tersebut. “Namun akan lebih tepat jika laporan tersebut lebih detail alamat dan lokasinya, sehingga kami tidak kesulitan menelusurinya,” ujar Suhanan.

Karena, tidak jarang selama mencari lokasi prostitusi tersebut terlalu lama di perjalanan sehingga ketika sampai pada titik yang dimaksud PSK-nya sudah tidak ada ditempat.

Selain itu menurut Suhanan, masyarakat juga harus pro aktif melaporkan ke Camat atau Kasie Trantib di kecamatan masing-masing, supaya cepat mendapatkan tindakan.

“Selain itu masyarakat juga harus melaporkan dengan aktif praktik prostitusi liar yang di hotel, café atau tempat hiburan lain yang selama ini hamper tidak tersentuh,” imbuhnya.

Bagaimanapun juga di Jember sudah ada perdanya dan dinyatakan bebas prostitusi. Sehingga kalau masih ada, maka menjadi tugas berat Pol PP menegakkan Perda tersebut, pasca ditutupnya lokalisasi di Puger Kulon. (RI-1)

Tidak ada komentar:

Kotak Surat

Nama
E-mail
Pesan