Paskibra Digembleng Dengan Metronome

Jember – Ada sekitar 17 + 8 + 45 orang anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang akan bertugas mengibarkan bendera di Upacara 17 Agustus mendatang. Mereka kini sedang digembleng untuk mendapat hasil memuaskan.

Pelatihan tersebut dibawah tanggungjawab Sat Pol PP Pemkab Jember dan Secaba. Menurut Peltu I Gusti Ngurah Agung Adnyana, Instruktur dari Secaba, kali ini peserta Paskibra bakal dilatih dengan alat metronome. “Alat ini merupakan alat untuk menghitung langkah,” ujarnya.

Dengan alat itu langkah Paskibra akan lebih mudah disamakan, yaitu sesuai dengan aturan panjang langkah 65 cm dan tempo langkah 104 langkah per-menit.

Dengan begitu Paskibra yang dihasilkan tidak sembarangan. Sebelumnya peserta direkrut dari pelajar SMA se-Kabupaten Jember yang dilakukan oleh Diknas.

“Mereka telah menjalani proses penyaringan sejak kemarin,” ungkap Kepala Kantor Satpol PP, Drs. H. Suhanan, MPd.

Melihat tanggung jawab Paskibra sangat besar maka anggota Paskibra diberi motivasi dan dorongan dari pelatih dan Pembina. Sementara materi yang diberikan seperti biasa, yakni tidak terlepas dari materi langkah tegap, sikap sempurna, penghormatan dan perubahan formasi saat pengibaran dan penurunan bendera.

“Yang dilatih sekarang ini masalah langkah dan menyamakan langkah setiap peserta Paskibra sesuai aturan dalam upacara bendera di Pemkab. Karena menurut Agung, setiap SMA aturannya biasanya berbeda soal aturan baris-berbaris. Karena itu langkah mereka harus disamakan. (RI-1)

Tidak ada komentar:

Kotak Surat

Nama
E-mail
Pesan