JCC Digelar, Jalur Alternatif Disiapkan



Ket. Foto: Peta Jalur alternatif.

Jember – Separuh jalan Double Way mulai Jl Gajah Mada s/d Sultan Agung, Sabtu (30/8) besok akan ditutup sementara, karena digelar Jember City Carnaval 2 (JCC-2) sebagai puncak rangkaian kegiatan Bulan Berkunjung ke Jember (BBJ). Untuk itu masyarakat diminta untuk memilih jalur alternatif bagi yang ingin melanjutkan perjalanan keluar kota..

Pengendara dan pengguna jalan yang tidak ingin menyaksikan carnaval disarankan menghindari kawasan sesuai petunjuk petugas di lapangan mulai pukul 17.00 WIB.

Mulai hari ini, petugas dari Dinas Perhubungan dan Polres Jember sudah mempersiapkan peta jalur alternatif bagi pengguna jalan diadlam maupun yang hendak keluar kota.

“Kami sudah siapkan petanya, jadi bisa dilihat oleh pengguna jalan disetiap jalur yang kami tutup, disana juga ada petuigas yang siap memberi keterangan kemana jalur alternatif tersebut,” ujar I Putu Budiade, Kabid Lalu Lintas Dishub Jember.

Intinya menurut Putu, segitiga emas atau jalan protokol dalam kota tiak bisa digunakan sama sekali, jadi pengguna jalan lebih baik menggunakan motor ke jalan-jalan lingkar luar dari segitiga emas tersebut.

Sebanyak 23 barisan carnaval dan 2 motor gede serta trail sebagai barisan kehormatan akan melintas di jalan sepanjang 3,5 km itu.

Barisan karnaval itu terdiri marching band, mobil hias dan atraksi kesenian akan menampilkan kebolehannya didepan para penonton. Termasuk pertunjukan marching band dari PT Semen Gresik.

Panitia JCC 2 juga berharap kepada kendaraan penjemput setelah mengantarkan di lokasi start (depan GOR PKPSO) Jember pukul 17.00 WIB segera menuju jalan Wijaya Kusma untuk menjemput peserta yang telah finish di jalan Sudarman depan Pemkab Jember.

Tahun ini ada peningkatan peserta karnaval, baik dari jumlah peserta dan kualitasnya. Tahun lalu, kegiatan itu sebagian besar diikuti warga di Jember. Kini pesertanya ada yang berasal dari Bali, Ponorogo, Papua, dan Banyuwangi.

Penonton diperkirakan mencapai puluhan ribu orang. Dalam kegiatan Bulan Berkunjung ke Jember (BBJ) Agustus, beragam acara ditampilkan dan puncaknya adalah karnaval.

“Kami akan menghadirkan beragam acara dan jenis kesenian mulai dari wayang orang, musik patrol, gandrung tradisional dan kesenian barongsai serta liang liong, wushu dan tarian tionghoa. Pokoknya nggak akan ada jeda. Selain itu, juga ada pesta kembang api dan dentuman meriam di alun-alun Jember," ujar Agoes Slameto Kakantor Infokom.

Bagi instansi/perusahaan/masyarakat yang ingin menyediakan tenda untuk karyawan dan masyarakat bisa mendirikan tenda mulai dari depan Radio Mutiara FM hingga Apotik Bima I di jalan Gajah Mada. Dilarang mendirikan di sekitar Jompo dan Masjid.

Selain acara karnaval jalan kaki sepanjang Jalan Gajah Mada juga akan diikuti pejalan enggrang, marawis, ondel-ondel, tanjidor, pencak silat, penari Bali, dan gandrung Banyuwangi. Termasuk dikawal motor gede. (RI-1)

Tidak ada komentar:

Kotak Surat

Nama
E-mail
Pesan