Suko Pesimis Calon Independent Menang

Jember – Suko Widodo, pensehat spiritual Republik BBM di acara salah satu televise swasta yang juga dicalonkan sebagai calon Gubernur Jatim non partai, mengeluarkan statement yang mengejutkan. Menurut Suko, dirinya tidak optimis kalau calon independent bakal menang di Pilgub Jatim mendatang.

Suko yang ditemui dalam acara reuni keluarga alumni Universitas Gajah Mada (Kagama) di Kebun Banjarsari, Rambipuji Jember, Minggu (11/5/2008) menyatakan bahwa seumpama dirinya maju betul dalam Pilgub mendatang sesuai dengan dukungan yang diberikan kepadanya, belum tentu bias meraih kemenangan.

“Meskipun sampai saat ini masih ada sekitar 60 % suara yang tidak punya pilihan diantaranya calon-calon dari partai, bukan beratrti calon independent bakal langsung bias menang,” ujarnya. Karena proses demokrasi di Indonesia menurutnya masih belum berkualitas.

Sehingga yang bakal menang adalah calon-calon yang dekat dengan media serta punya popularitas saja. “Masyarakat itu tidak tahu siapa yang akan dipilih dan komitmen apa yang akan direalisir oleh calonnya, yang ada di benak masyarakat hanya satu berkewajiban mencoblos itu saja, meski tidak tahu siapa yang dicoblos,” jelasnya.

Masyarakat belum sadar betul siapa yang dicalonkan dan akan bermanfaat apa bagi masyarakat. Untuk itu hingga saat ini mayoritas pemenang Pilkada adalah orang-orang yang dekat dengan media dan yang bias meraih simpati massa dengan popularitasnya bukan programnya.

“Calon independent sendiri bukan solusi, karena dari sisi apapun akan kalah perhitungan dengan yang berangkat dari partai, pencalonan saya itu hanya ingin mewujudkan demokrasi yang lebih berkualitas saja, dan ada alternative lain,” tuturnya. Suko tetap pesimis akan meraih kemenangan, meskipun dirinya didukung banyak kalangan, bahkan terakhir dari tim Republik BBM. (RI-1)

Tidak ada komentar:

Kotak Surat

Nama
E-mail
Pesan