Bantalan Rapuh, Kereta Barang Anjlok

Jember – Diduga kuat karena bantalan rel lapuk, rangkaian gerbong kereta api pengangkut bahan bakar lokomotif high solar diesel atau HSG, Jumat (7/11) pagi, anjlok di Stasiun Jember.

Rangkaian kereta tersebut sebenarnya baru saja tiba dari stasiun pengisian bahan bakar Benteng Surabaya. Menurut Humas PT KAI Daops IX Jember, Hariyanto, rencananya kereta tersebut akan bongkar muat di Depo Lokomotif PT Kereta Api Daerah Operasi IX Jember.

Namun baru memasuki rel yang menuju depo tiba-tiba anjlok dan keluar rel. sehingga bongkar muat urung dilakukan untuk gerbong yang sudah terlanjur anjlok.

“Untungnya, tidak pada jalur rel kereta penumpang, sehingga evakuasi tidak menggangu jalannya atau jadwal kereta api lain,” jelasnya.

Pihaknya hingga Jumat siang belum bisa memberikan keterangan pasti akan penyebab anjloknya kereta barang tersebut. Namun dugaan sementara ada dua hal penyebab anjloknya rangkaian kereta yang baru saja tiba tersebut.

Diantaranya karena bantalan rel yang sudah lapuk atau akibat human eror atau kesalahan dari awak kereta sendiri.

Petugas PT KA Daops IX Jember sendiri sampai saat ini masih menyelidiki kasus tersebut. Dan hingga Jumat sore ini proses evakuasi masih terus berlangsung. (RI-1)

Tidak ada komentar:

Kotak Surat

Nama
E-mail
Pesan