Puluhan Warga Protes Pendirian Tower Indosat

Jember – Puluhan warga dusun Krajan desa Ajung kecamatan Ajung, siang tadi, Senin (2/2), melakukan protes keras kepada tim manajemen Indosat yang kebetulan dating di lokasi pendirian tower di dekat mereka.

Warga mengaku belum pernah dimintai ijin atas pendirian tower tersebut. Apalagi tower berdiri di antara gedung sekolah TK dan SD setempat. Warga merasa was-was akan keberadaan tower baru tersebut.

“Mereka tidak ijin ke kami, kalau ada apa-apa gimana, apalagi ini dekat anak-sekolah,” tegas David salah satu warga setempat.

Kemarahan warga semakin bertambah ketika mendengar kabar kalau Indosat sudah memiliki ijin lengkap termasuk ijin HO. “Kami tidak pernah tanda tangan sama sekali soal HO itu, kenapa Indosat sudah punya, ini kan namanya nggak bener,” imbuhnya.

Warga ngotot agar tower dipindah ke lokasi yang jauh dari lokasi pendidikan. Sayangnya protes warga tidak digubris oleh manajemen Indosat yang kebetulan dating di lokasi. Pegawai yang dating tersebut langsung berbalik arah ketika mengetahui banyak warga yang protes.

Sehingga warga berencana kembali melakukan aksi serupa jika dalam waktu dekat ini, permintaan mereka tidak dipenuhi. (RI-1)

Tidak ada komentar:

Kotak Surat

Nama
E-mail
Pesan