Polres Kerahkan Patroli Sepda Angin

Jember – Polres Jember khususnya unit Samapta mengerahkan puluhan anggotanya untuk berpatroli dengan sepeda angin (sepeda onthel: jawa) di sejumlah perumahan dan ruas jalan protokol.

Hal ini disampaikan Kasat Samapta Polres Jember, AKP Rodiq Sugiantoro, usai sidak di sejumlah ruas jalan di pusat keramaian kota. Menurutnya anggota bersepeda angin tersebut bakal memantau perumahan yang kebanyakan ditinggal penghuninya untuk mudik ke daerah asalnya.

“Ini sudah kami jalankan beberapa hari ini, petugas langsung mengingatkan pemilik kendaraan sepeda motor yang kebetulan berada di luar pagar di daerah perumahan yang sepi penghuni, supaya tidak mengundang kejahatan,” ujarnya.

Sehingga pemilik bisa langsung memasukkan kendaraannya. Selain itu juga memantau daerah yang selama ini dikenal rawan pencurian di perumahan. Petugas juga bekerjasama dengan aparat setempat seperti RT/RW atau kepala lingkungan yang kebanyakan orang asil daerah sekitar perumahan tersebut.

“Anggota kami juga menghimbau kepada penghuni yang hendak mudik untuk melengkapi rumahnya dengan kunci ekstra dan melaporkan atau menitipkan rumahnya ke tetangga yang tidak mudik atau aparat terdekat,” imbuhnya.

Menurut Rodiq, dengan menggunakan sepeda angin pihaknya bisa lebih leluasa melakukan patroli tanpa diketahui pencuri yang kebetulan beroperasi dan termasuk hemat biaya operasional. (RI-1)

Tidak ada komentar:

Kotak Surat

Nama
E-mail
Pesan